9C38 YULIANTI
GORILA LEPAS DARI KEBUN BINATANG
NEW YORK - Seekor gorila dewasa seberat 400 pon terlepas
dari kandangnya di Kebun Binatang Buffalo, Senin (19/3), dan menggigit
betis dan tangan seorang perempuan penjaga kebun binatang itu.
Namun, akhirnya gorila itu berhasil dibius dan ditangkap oleh tim SWAT. Bahkan, menurut Mark Maraschiello, kapten tim itu, lepasnya gorila tersebut merupakan peristiwa paling menakutkan yang pernah dialaminya.
Drama lepasnya gorila itu berlangsung selama 45 menit. Para petugas kebun binatang mengatakan Koga, gorila silverback berumur 24 tahun, keluar dari kandangnya yang tidak terkunci hari Senin pagi.
Ia keluar melalui ruangan di belakang kandangnya yang biasanya digunakan oleh petugas kebun binatang. Penjaga kebun binatang yang digigit itu sebelumnya berhubungan baik dengan induknya, seperti gorila West Lowland, asli Afrika Barat dan cekungan Sungai Kongo.
Sementara itu, polisi mengerahkan tim SWAT untuk mengamankan kebun binatang dan mengevakuasi pengunjung ke tempat aman. eka/Rtr/P-4
sumber : http://koran-jakarta.com/index.php/detail/view01/86479
Namun, akhirnya gorila itu berhasil dibius dan ditangkap oleh tim SWAT. Bahkan, menurut Mark Maraschiello, kapten tim itu, lepasnya gorila tersebut merupakan peristiwa paling menakutkan yang pernah dialaminya.
Drama lepasnya gorila itu berlangsung selama 45 menit. Para petugas kebun binatang mengatakan Koga, gorila silverback berumur 24 tahun, keluar dari kandangnya yang tidak terkunci hari Senin pagi.
Ia keluar melalui ruangan di belakang kandangnya yang biasanya digunakan oleh petugas kebun binatang. Penjaga kebun binatang yang digigit itu sebelumnya berhubungan baik dengan induknya, seperti gorila West Lowland, asli Afrika Barat dan cekungan Sungai Kongo.
Sementara itu, polisi mengerahkan tim SWAT untuk mengamankan kebun binatang dan mengevakuasi pengunjung ke tempat aman. eka/Rtr/P-4
sumber : http://koran-jakarta.com/index.php/detail/view01/86479
Tidak ada komentar:
Posting Komentar