Sabtu, 23 Februari 2013

Kebakaran Pademangan, Polisi Ungsikan Tahanan


Kebakaran Pademangan, Polisi Ungsikan Tahanan

9G19 LILIS KHOLISAH 

Liputan6.com, Jakarta : Ratusan rumah yang berada di wilayah Pademangan, Jakarta Utara, ludes terbakar. Sulitnya sumber air dan padatnya penduduk mengakibatkan kebakaran susah untuk dipadamkan petugas kebakaran juga menyebabkan sejumlah tahanan Polsek Pademangan harus dievakuasi petugas.

Api yang cepat membesar membakar rumah penduduk ini menyebabkan kepanikan warga RT 08/RW 12, Pademangan Barat, Jakarta Utara, Minggu (24/2/2013). Padatnya pemukiman penduduk dan banyaknya bangunan rumah warga yang terbuat dari kayu, serta sulitnya sumber air menyebabkan api kian sulit untuk dijinakkan petugas. Sehingga hanya dalam 1 jam saja api sudah melalap ratusan rumah warga lainnya.

Warga yang panik sebagian berusaha menyelamatkan barang-barang dari amukan si jago merah. Sebagian warga lagi membantu petugas pemadam kebakaran dengan peralatan seadanya. Tidak hanya warga yang panik, Polsek Pademangan juga terlihat panik mengevakuasi tahanannya ke Polres Jakarta Utara. Karena lokasi kebakaran sangat dekat dengan Polsek Pademangan.

Supardi, salah satu warga Pademangan, mengatakan, kebakaran diduga kuat dari kompor milik warga yang bocor gasnya dan kemudian menimbulkan kebakaran hebat. "Api baru bisa dipadamkan 2 jam kemudian setelah petugas menerjunkan 35 mobil pemadam," ucapnya.

Sementara dilaporkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Sedangkan kerugian warga dari musibah ini ditaksir mencapai miliaran rupiah. (Frd)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar