Jumat, 01 Maret 2013

Manfaat belimbing wuluh

9H07 NUFIKH ANFITAHIYA 

Manfaat belimbing wuluh ternyata sangat banyak sekali Khasiat belimbing wuluh yaitu untuk kesehatan, daiantaranya adalah manfaat belimbing wuluh untuk kecantikan, untuk wajah, untuk jerawat, untuk kulit, dan lain-lain.
Kandungan belimbing wuluh: Tanaman ini meliliki berbagai kandungan kimia, antara lain saponin, tanin, glukosin, kalsium oksalat, slfur, asam format, peroksida, dan kalium sitrat.Dalam farmakologi cina tanaman ini dikenal bisa menghilangkan rasa sakit, memperbanyak pengeluaran empedu, antiradang dan peluruh kencing.
Manfaat belimbing wuluh untuk obat batuk: Disini ada dua cara. yang pertama, rebus daun, bunga, dan buah belimbing wuluh dalam jumlah yang sama dalam air yang mendidih selama setengah jam. Minum airnya.Untuk cara kedua, ambil segengam daun belimbing wuluh, segenggam bunganya, serta dua buah belimbing wuluh. rebus dengan dua gelas air bersama gula batu hingga airnya sisa setengah. Saring dan minum dua kali sehari.
Manfaat belimbing wuluh untuk obat jerawat: Ambil buah belimbing wuluh secekupnya lalu ditumbuk halus. Ramuan diremas dengan garam secukupnya dengan digunakan untuk menggosok muka yang berjerawat. Obat panu, sepuluh buah belimbing wuluh dicuci lalu digiling halus. Tambahkan sedikit kapur sirih, diremas sampai rata. Ramuan digunakan untuk menggosok kulit berpanu sebnyaka dua kali sehari.

Sumber : Buku catatan Nufikh 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar